DPD JWI Kota Cimahi Beri Pengalaman Jurnalistik Bagi Para Guru

DPD JWI Bersama Narasumber Sosialisasi dan Pengenalan Jurnalistik di Lingkungan Pendidikan.


Kota Cimahi

polkrim-news.com || Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jajaran Wartawan Indonesia (JWI) Kota Cimahi menggelar kegiatan Sosialisasi dan Pengenalan Jurnalistik di Lingkungan Pendidikan, digelar di Aula Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jum’at (19/12/2025).

Iman S. Nurdin, seorang akademisi yang juga mantan wartawan dan pernah menjadi Ketua IJTI (Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia) Jawa Barat ini menjadi salah satu narasumber di Sosialisasi tersebut.

Menurutnya sebuah institusi memerlukan sebuah jalinan hubungan yang baik bersama dengan media yang dianggap kredibel. Sehingga bisa untuk membangun kemitraan yang sehat antara sebuah institusi dengan media massa atau wartawan.

Untuk itu, kata ia dalam menghadapi wartawan, sebuah institusi harus menyiapkan jalan komunikasi misalnya dengan menyiapkan seorang Humas atau Public Relation dan menentukan siapa juru bicara di institusi tersebut.

“Sebuah lembaga bisa meyiapkan yg Satu Pintu Komunikasi (Humas/PR),  Tentukan satu juru bicara dengan menghindari banyak versi pernyataan, semua permintaan media diarahkan ke pintu resmi,” ungkap Iman.

Sebuah institusi juga bisa bersikap terbuka kepada media tetapi terukur karena bersahabat dengan media bukan berarti membuka semua hal. Sampaikan data yang boleh dipublikasikan,  Jujur jika ada informasi yang belum bisa disampaikan,  Jangan berspekulasi.

Sebuah lembaga juga bisa membangun hubungan Jangka Panjang, Bersahabat artinya  Mengenal wartawan lokal yang kredibel, lalu menyimpan kontak redaksi, atau  mengundang media saat ada kegiatan resmi.

“Relasi yang sehat akan  mencegah kesalahpahaman di kemudian hari,” katanya.

Dia menjelaskan, bilamana terjadi intervensi dilakukan wartawan di sekolah, pihak sekolah bisa meminta Hak jawab untuk dimuat di media yang bersangkutan.

“Pihak sekolah juga bisa melaporkan oknum wartawan tersebut ke Dewan Pers, bahkan jika ada potensi pemerasan, segera laporkan saja ke Aparat Penegak hukum, jadi jangan takut atau menghindar kepada wartawan jika Informasi yang dibawa itu tidak benar,” kata Iman S Nurdin.


Senada dengan Iman, Jurnalis anggota JWI Kota Cimahi, Heryana mengamini yang disampaikan Iman. Ia menambahkan, pentingnya peran dan fungsi humas yang sudah di sekolah.

“Setidaknya Informasi awal bisa disaring atau dijawab sebelumnya oleh humas.Tetapi perlu diingat juga untuk mengetahui identitas awal para oknum wartawan yang dihadapinya,” kata Heryana.

Ia lebih menekankan pada pihak sekolah untuk bersama-sama bersinergi membangun kesadaran pentingnya peran dan fungsi Media Untuk mengeksplor hal positif dari sekolah.

“Sudah bukan saatnya bad news it’s good news, saat ini saatnya bagaimana sinergi dibangun dalam mendukung pembangunan dari sektor pendidikan,” Kata Heryana.

Sementara, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Hendra Gunawan yang didaulat menjadi narasumber pada kegiatan tersebut  menegaskan, pemerintah Kota Cimahi sejauh ini telah membuat satu sistem yang mengarahkan para wartawan dengan dibekali tanda sebagai bentuk bahwa Wartawan tersebut telah menempuh syarat dan ketentuan yang diberlakukan pemerintah Kota Cimahi.

“Ini bisa dicontoh, saat menjadi Kepala Dinas Komunikasi Informasi, Kami memberikan tanda, selain tentunya arahan atau pembinaan kepada para wartawan terkait syarat dan ketentuan yang berlaku dalam jal legalitas perusahaan. Semua Wartawan kami berikan seragam yaitu berupa rompi khusus wartawan Cimahi serta membagi tugas peliputan yang berkaitan dengan pemerintahan Kota Cimahi,” kata Hendra Gunawan.

Ia berharap, kepada semua wartawan kota Cimahi yang tergabung dalam sejumlah organisasi profesi yang ada untuk tetap menjaga kondusifitas, kompak dan mendukung pembangunan.

“Sesuai pesan dan arahan Wali Kota Cimahi, harapannya para wartawan di Kota Cimahi untuk tetap bisa menjaga kondusifitas, serta mendukung program pembangunan,” ujar Hendra Gunawan. (eri)

0/Post a Comment/Comments

TOTAL VISITS :

POLKRIM | Portal Media Online Nasional

TABLOID NASIONAL POLKRIM

POLRI PRESISI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional

STOP PUNGLI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
PUNGUTAN LIAR