Porpemda XV Jabar, Sekretaris Disbudpora : Jadi Tolok Ukur Kebugaran ASN Kabupaten Sukabumi

(Sekretaris Disbudpora, Anita Mulyani)
Kontingen Kabupaten Sukabumi mengikuti lima cabang olahraga (cabor) diantaranya golf, futsal, billiard, tenis meja dan tenis lapang.

Kabupaten Sukabumi, Jabar

polkrim-news.com || Pemkab Sukabumi mengikutsertakan sebanyak 75 Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Pekan Olahraga Pemerintah Daerah (Porpemda) Korpri XV Propinsi Jawa Barat tahun 2023.

Kontingen Kabupaten Sukabumi mengikuti lima cabang olahraga (cabor) diantaranya golf, futsal, billiard, tenis meja dan tenis lapang.

“Porpemda Korpri XV 2023 Jabar menjadi ajang silaturahmi sekaligus menjadi tolok ukur kebugaran ASN di kabupaten Sukabumi, “ ujar Sekretaris Disbudpora, Anita Mulyani. 

Anita berharap, setelah dilakukan pelepasan kontingen, para atlet Kabupaten Sukabumi bisa bertanding secara maksimal.

“Para atlet kontingen Kabupaten Sukabumi diharapkan bisa memberikan yang terbaik. Dalam kontingen tersebut turut serta menjadi atlet Bapak Wakil Bupati dan Bapak Sekda, sebagai atlet cabor golf yang dipertandingkan di lapangan golf BBG Jatinangor,” kata Sekdis Anita. 

Kontingen Kabupaten Sukabumi dilepas Sekda Ade Suryaman di Pendopo,  Sabtu, (25/11/2023).

Pelepasan kontingen juga dihadiri Kepala Kadisbudpora Kabupaten Sukabumi, Ardiana Trisnawiana. 

Saat pelepasan kontingen, Kadisbudpora Ardiana menyampaikan, Porpemda Korpri XV Jabar sedianya akan dilaksanakan tahun 2019.

Namun penyelenggaraanya diundur  karena Covid 19 dan akhirnya tahun 2023  bisa dilaksanakan di Kabupaten Kuningan, Jabar.  

"Tujuan Porpemda ini dalam rangka silaturahmi antar ASN se-Jawa Barat dan memupuk rasa solidaritas, serta persatuan dan kesatuan bangsa, Jumlah peserta yang mengikuti Porpemda Korpri XV Jabar dari Kabupaten Sukabumi, sebanyak 70 orang untuk lima Cabang Olah Raga dari 15 Cabor yang dipertandingkan," pungkasnya. (Advertorial)

0/Post a Comment/Comments

TOTAL VISITS :

DPRD KABUPATEN SUKABUMI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
HARI PAHLAWAN NASIONAL

DPRD KABUPATEN SUKABUMI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
HARI SUMPAH PEMUDA

DPRD KABUPATEN SUKABUMI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
SELAMAT HARI IBU

TABLOID NASIONAL POLKRIM

POLRI PRESISI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional

STOP PUNGLI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
PUNGUTAN LIAR