Pj Bupati SBB Berikan 441 Ton Bantuan Beras Kepada 15,451 KK Tidak Mampu

Seram Bagian Barat,

polkrim-news.com || Program pemberian bantuan pangan ini adalah merupakan kebijakan pemerintah melalui Badan pangan Nasional yang dilaksanakan berdasarkan Keputusan Kepala Badan Pangan Nasional Nomor 9 Tahun 2023 tentang penyaluran. Hal ini di sampaikan oleh Pj Bupati Kabupaten seram Bagian Barat (SBB) Andi Chandra As'aduddin dalam sambutannya di Balai Desa Niniari Kecamatan Seram Barat. Rabu 11/10/2023

"Penyaluran bantuan pangan bertujuan Untuk mengatasi kerawanan pangan kemiskinan, stantin, gizi buruk serta pengendalian dampak dari inflasi dan fluktuasi harga diberikan kepada keluarga penerima bantuan pangan yang terdiri atas masyarakat miskin dan atau masyarakat yang mengalami rawan pangan dan gizi. "Ujar As'aduddin 

Lanjut Pj. Bupati, Penyaluran pemberian bantuan pangan dari cadangan pangan pemerintah yang dilaksanakan saat ini merupakan tahap kedua dengan alokasi sebanyak 441 ton beras untuk beberapa bulan ke depan kepada keluarga penerima bantuan pangan masing masing per bulan 10 kg. 

"Pemberian bantuan pangan untuk Kabupaten Seram Bagian Barat bertambah sebanyak 285,59 ton beras dari alokasi sebelumnya tahap 1 bulan Maret April Mei 2003 sebanyak 155,410 ton dengan sasaran keluarga penerima bantuan pangan sebanyak 15,451 keluarga." jelas AS'aduddin.

Berdasarkan Peraturan Kepala Badan tangan Nasional Nomor 9 Tahun 2003 tentang penyaluran cadangan pangan pemerintah untuk pemberian bantuan pangan Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat melalui Dinas Kesehatan Pangan selaku organisasi perangkat daerah yang melaksanakan fungsi di bidang pangan hanya diberi tugas melaksanakan pemantauan dan evaluasi secara berkala atau sewaktu-waktu apabila diperlukan karena dalam penyaluran cadangan pangan pemerintah. 

"Badan Pangan Nasional selaku instansi pusat yang bertanggung jawab terhadap kebijakan pemerintah ini telah menugaskan Perum Bulog di seluruh wilayah Indonesia." Ungkap Bupati.

Perum Bulog telah bekerjasama dengan PT Pos Indonesia untuk menyalurkan pemberian bantuan pangan ini langsung kepada keluarga penerima bantuan pangan oleh karena itu apabila dalam pelaksanaan penyaluran pemberian bantuan pangan ini ditemukan masalah di lapangan dan atau kualitas berasnya tidak sesuai dengan yang disyaratkan agar segera dikoordinasikan dan dilaporkan ke dinas ketahanan pangan di Piru untuk diteruskan kepada Badan Ketahanan Pangan Nasional selaku ketua tim penyaluran pemberian bantuan pangan. 

"Semoga pemberian bantuan pangan oleh Pemerintah Kabupaten kepada keluarga penerima bantuan pangan ini kiranya dapat disyukuri dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya karena meskipun pemberian bantuan pangan ini nilainya tidak berapa tapi setidaknya pemerintah telah melaksanakan tanggung jawab membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan keluarga." Ungkap As'aduddin.

Penyaluran beras bantuan pangan itu di Hadiri Oleh sekda SBB Leverne.A.Tuasun, Kepala Dinas Ketahanan Pangan SBB, Abd. Manan Tuarita, Camat Seram Barat, Anggota DPRD Kabupaten SBB Jodis Rumasoal, Kepala Desa Niniari dan perwakilan penerima beras bantuan pangan .

0/Post a Comment/Comments

TOTAL VISITS :

DPRD Kota Cimahi

POLKRIM | Portal Media Online Nasional

TABLOID NASIONAL POLKRIM

POLRI PRESISI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional

STOP PUNGLI

POLKRIM | Portal Media Online Nasional
PUNGUTAN LIAR