Dalam rangka Internalisasi nilai nilai keislaman, kebangsaan dan kemasyarakatan
Kab. Sukabumi, Jawa Barat
polkrim-news.com || Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, M Sodikin secara langsung memimpin kegiatan monitoring dan penguatan anggota pelopor madya, Sabtu lalu (07/01/23) bertempat di Kantor DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Jalan Sukamanah, Kecamatan Cisaat.
Kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk upaya DPD PKS Kabupaten Sukabumi, untuk senantiasa selalu menguatkan diri, dalam perjalanan dakwah terutama dalam bidang politik.
"Ini merupakan kegiatan rutin dan lebih difokuskan lagi dalam rangka mengkonsolidasi anggota menghadapi kontestasi di tahun 2024," ujar M Sodikin kepada polkrim-news.com via WhatsApp Senin (9/01/2023).
Masih menurut Sodikin, kegiatan penguatan dan Monitoring bersama para pembimbing anggota pelopor madya, tentang Pendidikan Politik diharapkan dapat menjadi mesin penggerak serta teladan bagi etalase Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
"Saya berharap dari kegiatan ini, anggota partai memiliki pemahaman yang utuh terkait kebangsaan, keislaman, sehingga bisa menjadi spirit perjuangan partai dalam bingkai NKRI," ucap M Sodikin.
Untuk kedepannya, lanjut M Sodikin, kontribusi-kontribusi kebaikan harus lebih masif dilakukan dan akan lebih banyak aktivitas pelayanan kepada masyarakat, sehingga seluruh kader harus dapat berkontribusi sebagai pelopor kebaikan.
"Kegiatan ini pula sebagai langkah kaderisasi untuk penyiapan kepemimpinan yang akan meneruskan tongkat estafet selanjutnya," pungkas M Sodikin.
Posting Komentar