Sumber : Jurnalis Polkrim | Editor : Arief Yolando
Masa Kepengurusan Segera Berakhir, PWI Subang Adakan Rapat Persiapan Konferensi
Subang, Jawa Barat.
polkrim-news.com || Konfrensi PWI Subang akan segera dilaksanakan, karena masa kepengurusan yang sebelumnya akan segera berakhir pada bulan Juli 2022.
Ketua PWI periode 2019-2022 H Nano Suwarno SH yang sekarang telah menjabat sebagai ketua Korwil Purwasuka plus Bekasi sekaligus anggota PWI Subang sudah tidak bisa lagi mencalonkan sebagai ketua.
Masa kepemimpinan H Nano selama tiga periode berturut-turut sukses mewujudkan beberapa capaian diantaranya telah berdiri Koperasi, PWI Peduli dan capaian yang lainnya.
Ketika dilantik menjadi ketua korwil H Nano menjelaskan akan mempermudah proses perekrutan anggota PWI, walaupun prosedurnya tetap harus ditempuh, selain harus ikut UKW juga ikut OKK, yang seharusnya dilaksanakan di PWI Jawabarat diupayakan dilaksanakan di PWI Kabupaten masing-masing.
" Saya bersama ketua korwil se-Jawa barat tetap berusaha untuk mengajukan permohonan kepada PWI Jawabarat agar melaksanakan OKK di PWI Kabupaten masing-masing " jelas H Nano.
PWI adalah organisasi yang telah berdiri sejak 76 tahun yang lalu, maka menjadi anggota PWI tetap dituntut untuk propesional.
Ketua Plt PWI Subang Zaenal Muttaqin yg selama ini menjabat pimpinan sementara sejak empat bulan yg lalu telah memberikan banyak kontribusi untuk PWI Subang.
" Untuk kepengurusan PWI Subang kedepan saya berharap ketua kedepan bisa menaikan harkat dan martabat PWI dimata publik, sehingga PWI tetap menjadi pelopor kontrol sosial di kabupaten Subang" pungkas Zaenal Muttaqin. (K 21)
Posting Komentar